Logo Network
Network

Peringati Kemerdekaan Indonesia, Anak- anak Dusun Terpencil Ikuti Keseruan Lomba Agustusan

Riski Amirul Ahmad
.
Senin, 15 Agustus 2022 | 14:50 WIB
Peringati Kemerdekaan Indonesia, Anak- anak Dusun Terpencil Ikuti Keseruan Lomba Agustusan
Anak - anak dusun terpencil saat ikuti Lomba. (Foto: iNewsBondowoso.id/ Riski Amirul)

BONDOWOSO, iNewsBondowoso.id - Beragam cara dilakukan untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia Ke - 77.

Sejumlah anak- anak warga dusun terpencil di kecamatan Wringin Bondowoso merayakan kemerdekaan dengan mengikuti lomba tradisional. 

Dusun Timur sungai Desa Gubrih merupakan dusun terpencil dan paling utara di kabupaten Bondowoso.

Meski terpencil, namun antusiasme warga dan anak - anak sangat tinggi untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia.

Lomba yang digelar antara lain yaitu lomba pukul kantong air, lomba gigit sendok yang berisi kelereng dan juga balap karung. 

Saat lomba pukul kantong air, banyak anak- anak yang secara membabi buta memukulkan kayunya hingga nyaris mengenai temannya sendiri. 

Follow Berita iNews Bondowoso di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.