get app
inews
Aa Text
Read Next : Air Sungai Meluap, Rumah Warga di Banyuglugur Situbondo Terendam Banjir

Memasuki Musim Kemarau, Ratusan Petani Anggota Federasi HIPPA Bersihkan Saluran Irigasi

Minggu, 11 Agustus 2024 | 11:58 WIB
header img
Federasi HIPPA dan Segenap Anggota Himpunan Petani Pemakai Air Melaksanakan Kerja Bhakti Membersihkan Saluran Irigasi.

Situbondo, INewsBondowoso - Memasuki musim kemarau, Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) Kabupaten Situbondo, menggelar kegiatan bersih - bersih saluran irigasi.


Kegiatan ini juga sekaligus ajang  silaturahmi bersama Federasi HIPPA Desa Se-Kabupaten Situbondo.

Acara bersih-bersih saluran Irigasi dan silaturahmi kali ini, dilaksanakan di belakang Pabrik Gula Panji Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji, yang juga dihadiri langsung oleh Bupati Situbondo Karna Suswandi.

Dalam kesempatan itu, Ketua Federasi HIPPA dan segenap anggota himpunan petani pemakai air kompak melaksanakan kerja bhakti membersihkan saluran irigasi.

Mereka membersihkan sampah, endapan lumpur dan tanaman liar yang menghambat kelancaran saluran.

Bupati Situbondo, Karna Suswandi yang hadir, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak atas kesadarannya dalam menjaga serta merawat saluran irigasi.

"Kami atas nama pemerintah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang hadir dalam bersih-bersih saluran irigasi. Kelancaran saluran sangat penting karena berpengaruh kepada kecukupan air para petani yang akan berdampak pada produksi hasil pertanian, " ujarnya.

Dalam momen acara silaturahmi ini  penyelenggara kegiatan memberi kesempatan tanya jawab dengan bupati.

Para petani selain menanyakan program pertanian, juga merenspon tanggapnya pemerintahan kali ini karena langsung menindaklanjuti usulan para petani sehingga hasil pertanian lebih meningkat.

Ketua Federasi HIPPA Kabupaten Situbondo, H Haritrianto saat dikonfirmasi mengatakan jika kegiatan ini merupakan bentuk komitmen bersama atas upaya pemerintah dalam meningkatkan hasil pertanian para petani. 

"Kegiatan ini salah satu bentuk komitmen kami dalam bersinergi dan ikut mensukseskan program pemerintah. Karena   Pemkab Situbondo terbukti memberi perhatian lebih dengan memberikan anggaran cukup besar dibidang pertanian.  Salah satunya perhatian terhadap saluran irigasi air, yang sangat menentukan terhadap hasil produksi pertanian," pungkasnya. 

Editor : Riski Amirul Ahmad

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut