get app
inews
Aa Text
Read Next : Puluhan Pedagang Sapi Protes Saat Akan Dilakukan Penyemprotan Desinfektan di Pasar Hewan

Jelang Idul Adha, KSOP Panarukan Tingkatkan Pengawasan Kapal Muat Ternak

Rabu, 12 Juni 2024 | 20:33 WIB
header img
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Panarukan Situbondo, Herlan Aprilyanto Saat Memberikan Keterangan Kepada Awak Media

Situbondo, INewsBondowoso - Permintaan daging kurban menjelang idul adha cukup tinggi. Banyak sapi kurban yang datang dari Kepulauan di Wilayah Madura sengaja dipasok ke Pulau Jawa yang diangkut menggunakan sarana tranportasi kapal laut.

Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Panarukan Situbondo, Herlan Aprilyanto mengungkapkan jika pihaknya terus melakukan pengawasan, penertiban, keamanan dalam pelayaran di laut terlebih menjelang Idul Adha.

"Kami tetap memantau dan memastikan kelaikan kapal penumpang terlebih di momen idul adha dan telah memastikan bahwa hewan ternak tak boleh diangkut satu kapal bersama penumpang, " ucapnya.

Lebih lanjut, Herlan Apriyanto mengatakan bahwa sesuai aturan memang dilarang ternak disatukan dengan penumpang dalam satu kapal, karena sudah tersedianya kapal khusus ternak.

Biasanya memasuki momen idul adha Sapi yang berasal dari Madura, yang diturunkan dari Pelabuhan Kalbut Situbondo jumlahnya meningkat, sehingga KSOP Panarukan terus berkordinasi KSOP di Madura agar kapal  tetap mematuhi aturan yang ada.

Editor : Riski Amirul Ahmad

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut