Situbondo, iNewsBondowoso - Dinas Perhubungan Situbondo terus memperluas pemenuhan penerangan jalan umum atau PJU untuk masyarakat dengan anggaran yang cukup besar.
Meski sudah banyak masyarakat yang mendapat mendapatkan manfaat penerangan dari pemasangan PJU di beberapa wilayah di situbondo, namun ada saja orang yang tak bertanggung jawab sengaja merusak PJU.
Hal tersebut diungkapkan Bupati Situbondo Karna Suswandi dalam acara sosialiasi program dan kegiatan Pemkab Situbondo untuk anggaran 2024 di Kecamatan Arjasa.
Bupati mengaku mendapatkan laporan dari masyarakat yang menemukan meteran PJU dicongkel, dirusak hingga membuat PJU mati. Pengrusakan itu terjadi di wilayah jalan arjasa dan di desa kalibagor.
"Saya bingung, apa karna suka gelap, atau karena alasan lainnya,” katanya.
Pemasangan PJU sangatlah penting, dari tahun ke tahun pemkab Situbondo mengganggarkan cukup besar, di tahun 2022 dianggarkan sekitar Rp 14,27 miliar, tahun 2023 sekitar 1.290 unit dengan anggaran sekitar Rp 21,52 miliar, tahun 2024 ada 1.631 unit, dengan anggaran sekitar 28,9 miliar.
Untuk itu, kedepannya Bupati berharap agar masyarakat ikut serta dalam menjaga fasilitas PJU yang sudah dipasang tersebut.
Editor : Riski Amirul Ahmad