get app
inews
Aa Read Next : Sidak Pelayanan SIM, Kapolres Minta Tersedia Coaching Clinic Ujian Teori

Antusiasme Pemohon SIM Naik  Pasca Perubahan Lintasan Ujian

Senin, 07 Agustus 2023 | 16:15 WIB
header img
Pemohon SIM Saat Mengikuti Ujian Dengan Lintasan Baru

Bondowoso, iNewsBondowoso - Korlantas Polri melakukan langkah perubahan materi dalam praktik SIM. Menindaklanjuti hal tersebut, Pihak Satlantas Polres Bondowoso meniadakan lintasan angka 8 dan diganti dengan membentuk huruf  "S". Perubahan tersebut disambut warga dengan suka cita karena lebih mudah.

Perubahan ini merupakan instruksi Kapolri kepada  Korlantas Polri. Kapolri  meminta untuk mengevaluasi ujian praktik SIM C, seperti membuat lintasan zig-zag dan angka 8 yang dinilai sudah tidak relevan dan menyulitkan masyarakat.

Dengan perubahan bentuk sirkuit menjadi S, diharapkan ujian praktek SIM akan lebih mudah dilakukan para pemohon tanpa mengurangi tingkat kesulitan yang harus dihadapi dalam ujian.

Kebijakan ini rupanya disambut baik warga, salah satunya Zidane, Warga Klabang Bondowoso ini mengaku bersyukur dengan perubahan kebijakan ujian SIM.

"Sebelumnya saya sudah 2 kali ikut ujian pembuatan SIM namun tidak lulus. Alhamdulillah setelah lintasannya berubah saya lulus," ungkap Zidane.


Sementara itu Kasat Lantas Polres Bondowoso AKP Zainul Imam Syafi'i mengatakan perubahan lintasan memang kebijakan dari Polri. Selain itu, pihaknya juga memberikan coaching clinic untuk pemohon yang gagal melakukan ujian SIM. Untuk masyarakat juga ada sedikit antusiasme membuat SIM.

"Ini memang instruksi dari Kakorlantas. Selain langsung mengubah lintasan, kami juga memberi coaching clinic bagi yang belum lulus ujian praktik SIM," jelas Zainul.

Ia berharap perubahan lintasan tersebut tidak lagi yang menjadi momok untuk ikut ujian SIM. Karena selama ini peserta ujian memang selalu galau saat ujian melintasi angka 8 dan zig-zag.

Editor : Riski Amirul Ahmad

Follow Berita iNews Bondowoso di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut