get app
inews
Aa Read Next : Viral !! Aksi Pencurian Motor Milik Anggota Polisi Terekam CCTV

Polisi Gelar Patroli Dialogis, Ketua  DPC PKB Bondowoso Berikan Apresiasi

Sabtu, 11 November 2023 | 11:38 WIB
header img
Satgas Preventif Jajaran Polres Bondowoso Saat Melakukan Patroli Dialogis

Bondowoso, iNewsBondowoso -  Beragam upaya dilakukan untuk menciptakan keamanan, ketertiban dan kedamaian jelang pesta demokrasi. Seperti yang dilakukan jajaran Polres Bondowoso misalnya.

Petugas menggelar patroli dialogis yang dilaksanakan Satgas Preventif kepada penyelenggara dan peserta pemilu dalam rangka "Operasi Mantap Brata Semeru" 2023-2024.

Patroli ini bertujuan untuk mendinginkan suasana di tengah hangatnya aktifitas di tahun politik. Selain itu juga untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman, sejuk, dan kondusif.

Kegiatan patroli  dilaksanakan secara rutin  dan berkelanjutan dalam tiga pekan terakhir ke kantor partai politik di Kabupaten Bondowoso dari Pagi hingga Malam Hari.


"Kami dari Jajaran Polres Bondowoso akan semaksimal mungkin dalam menjaga keamanan  terutama pada obyek vital seperti kantor penyelenggara Pemilu serta sekretariat partai politik," ungkap Kapolres Bondowoso, AKBP. Bimo Ariyanto.


Sementara itu, Ketua DPC PKB, H. Ahmad Dhafir mengapresiasi kegiatan patroli yang dilaksanakan jajaran Polres Bondowoso selama beberapa waktu terakhir.

Kegiatan ini sangat efektif untuk menciptakan kondusifitas wilayah agar lebih  aman dan damai sehingga masyarakat tetap bisa beraktivitas seperti biasanya.

"Alhamdulillah kami sangat mengapresiasi kegiatan Patroli dan dialog yang dilakukan anggota Kepolisian Polres Bondowoso, dengan harapan agar pesta demokrasi ini benar - benar membawa Bangsa semakin maju seperti cita - cita pendiri Bangsa.

Selain kepada jajaran partai politik, ke depan petugas kepolisian juga akan  bersilaturahmi dan berkomunikasi kepada sejumlah Alim Ulama dan
tokoh masyarakat. 

Editor : Riski Amirul Ahmad

Follow Berita iNews Bondowoso di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut