Dilansir dari Mayoclinic, berikut penjelasan kebiasaan-kebiasaan yang perlu diperhatikan.
1. Batasi konsumsi akohol
Alkohol merupakan salah satu penyebab timbulnya berbagai macam penyakit kronis, salah satunya kanker payudara.
Terlalu banyak mengkonsumsi alkohol maka semakin tinggi kesempatan kanker payudara berkembang.
Untuk itu batasi atau hindari konsumsi alkohol supaya terhindar dari resiko kanker payudara.
2. Menjaga berat badan ideal
Memiliki berat badan ideal tentunya menjadi tujuan semua wanita agar tetap sehat.
Apabila anda tergolong orang yang memiliki berat badan berlebih atau obesitas, lebih baik segera pertimbangkan untuk mengurangi berat badan.
Anda bisa mengurangi asupan kalori setiap hari, maupun melakukan olahraga secara teratur agar tercapai berat badan ideal.
Berat badan ideal dapat menunjang kesehatan tubuh terutama untuk mencegah kanker payudara.
Editor : Taufik Hidayat