Pada saat itu juga terlihat bahwa Brigadir J sudah dalam posisi berlutut kepada Irjen Ferdy Sambo.
"Di atas itu sudah ada kejadian si almarhum Josua sudah berlutut di depan Sambo," jelas kuasa Hukum Bharada E.
Irjen Ferdy Sambo langsung memerintahkan kepada Bharada E untuk langsung mengeksekusi dan menembak Brigadir J.
"Ada perintah dari si Sambo kepada Richard, 'woy tembak woy tembak!', namanya perintah ya Richard ketakutan," sebut Deolipa.
Sebab perintah itu, Bharada E menembak Brigadir J dari jarak dekat sebanyak empat kali.
Editor : Taufik Hidayat
Artikel Terkait