get app
inews
Aa Read Next : Semarakkan Ramadhan, Puluhan Siswa SMP IT dan SMA IT Insan Cemerlang Ikuti Dauroh Qur'an

Wajib Diketahui !! Ini Menu Sehat Untuk Berbuka Puasa Menurut dr. Zaidul Akbar

Sabtu, 23 Maret 2024 | 15:51 WIB
header img
Foto : Ilustrasi

Bondowoso, iNewsBondowoso -  Hidangan berbuka puasa berperan penting untuk mendapatkan tubuh yang sehat. Dengan tubuh yang sehat maka insyaAllah ibadah selama bulan Ramadhan bisa dilaksanakan dengan lancar.

Menurut dr Zaidul Akbar kesehatan seseorang dimulai dari pencernaan, oleh karenanya pilihlah menu makanan yang bermanfaat untuk tubuh, khususnya di bulan Ramadhan.

Dr Zaidul Akbar mengungkapkan tentang pentingnya menu Ramadhan terbaik untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan terhindar dari penyakit.

“Ternyata semakin bagus asupan bakterinya, Semakin tinggi vitamin dan mineral yang masuk ke pencernaan kita. Semakin bagus juga yang kita rasakan,” kata dr Zaidul Akbar.

Rekomendasi menu Ramadhan yang cocok saat berpuasa menurut Dr Zaidul Akbar yaitu dengan menyiapkan sejumlah bahan makanan mulai dari timun, tempe hingga buah apel.

Selain itu, ada beberapa jenis sayuran dalam kondisi mentah seperti sawi dan tinun. Menurutnya  sayuran mentah mengandung bakteri, dan makanan fermentasi paling baik di dunia yaitu tempe yang belum digoreng atau dimasak.

“Kemudian saya tambahkan buah apel, bisa diatur sendiri buahnya. Lalu saya tambahkan jambu biji. Lalu tambahkan dengan jeruk bali,” sambungnya.

Demikian menu buka puasa sehat dan simple rekomendasi dr Zaidul Akbar.

Editor : Riski Amirul Ahmad

Follow Berita iNews Bondowoso di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut