Mengintip Keseruan Desa Kerang  Yang Terkenal Sebagai Kampung Kelinci

Riski Amirul
Hewan Kelinci Yang Diternak Warga Desa Kerang

Bondowoso, INewsBondowoso - Tahukah anda  di Kabupaten Bondowoso ada sebuah kampung yang banyak warganya memelihara atau beternak hewan lucu yaitu kelinci. Tak heran jika tempat ini disebut kampung kelinci.

Sebuah desa yang disebut kampung kelinci yaitu di Desa Kerang Kecamatan Sukosari. Disebut kampung kelinci karena banyak warganya
yang memelihara atau beternak hewan lucu tersebut.

Adalah Hasan (53), inisiator kampung kelinci. Pria paruh baya ini merupakan orang yang pertama kali beternak kelinci. Awalnya Hasan beternak untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari - hari.

Kelinci dipelihara dari baru lahir hingga besar. Saat kelinci sudah besar lalu dijual kepada pembeli yang biasa memesan kepada Hasan. Selain dari Bondowoso  pembelinya pun dari Bali dan Madura.

Karena kewalahan melayani pembeli, Hasan pun menularkan bisnisnya kepada warga di sekitar rumahnya. Dari remaja hingga janda diberikan ilmu cara beternak kelinci.

Jika kelinci sudah siap jual, Hasan yang mencari pembelinya. Dari hasil menjual kelinci peternak bisa mencukupi ekonomi dan kebutuhan hidup sehari - hari. Bahkan ada yang sukses mengantarkan anaknya hingga lulus kuliah S1.

Selain beternak di kampung ini bisa juga bisa menyajikan kuliner  sate kelinci jika ada yang memesan terlebih dahulu. Untuk harganya menyesuaikan jumlah porsi yang dipesan.

"Beternak kelinci sangat membantu ekonomi masyarakat khususnya untuk kebutuhan sehari - hari," ucap Hasan.

Ada beberapa jenis kelinci yang diternak warga antara lain kelinci lokal,  kelinci rex, hingga kelinci anggora. Harga pun bervariatif tergantung besar atau kecilnya hewan kelinci. 



Editor : Riski Amirul Ahmad

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network