Kriteria Artikel SEO Friendly dan Berkualitas
Artikel berkualitas tentu menjadi impian para pengguna jasa penulis artikel. Artikel yang ramah SEO akan lebih mudah masuk halaman awal beranda mesin pencarian Google. Berikut kriteria artikel SEO friendly dan berkualitas.
Hasil Artikel Orisinal
Artikel berkualitas mengutamakan originalitas agar pengunjung website atau pembaca tidak bosan. Jasa penulis artikel terpercaya tentu menggunakan tools plagiarism dengan ketelitian yang tinggi. Biasanya pihak jasa penulis juga akan menyisipkan hasil plagiarisme sebagai bukti originalitas.
Artikel Tidak Bertele-tele
Artikel berkualitas menggunakan kalimat yang tidak bertele-tele untuk mencapai jumlah kata yang ditentukan klien. Artikel juga harus friendly artinya menggunakan gaya bahasa yang luwes seperti bercerita. Tujuannya tentu saja agar enak dibaca dan mudah dipahami.
Jasa penulis artikel SEO juga harus mencari sumber yang kredibel. Sehingga informasi yang ada di dalam artikel bermanfaat untuk pembaca pengunjung website.
Editor : Taufik Hidayat
Artikel Terkait