Diduga Rapuh dan Lapuk, Atap Bangunan Sekolah SD Negeri Ambruk

Riski Amirul
Siswa dan Guru Saat Membersihkan Material Atap Yang Ambruk

Situbondo, iNewsBondowoso -  Atap bangunan sebuah Sekolah Dasar Negeri di Situbondo ambruk. Kejadian ini terjadi karena usia bangunan yang sudah lama sehingga rapuh. Beruntung tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini.

Sebuah atap bangunan ruang guru di SD Negeri 01 Tambak Ukir Kecamatan Kendit Situbondo  ambruk. Penyebab ambruknya atap ruang guru di sekolah ini diduga karena sudah rapuh dan usianya sudah tua.

Beruntung ambruknya atap ruang guru tersebut terjadi pada malam hari sehingga tidak ada korban jiwa  dalam kejadian ini. Kejadian ambruknya bangunan begitu cepat, menurut warga yang tinggal dekat sekolah mengaku kaget ketika malam hari mendengar suara benda keras yang jatuh ke lantai.

Saat di cek ternyata salah bangunan sudah rusak dan material berserakan di lantai. Secara swadaya sejumlah murid dan guru membersihkan material menggunakan peralatan seadanya. Mereka bergoyong - royong membersihkan puing - puing material atap  yang berserakan

"Memang benar salah satu ruang sekolah kami ambruk, untungnya itu terjadi pada saat kami semua sedang tidak ada di sekolah," ujar Titik, Kepala Sekolah.

Atas kejadian ini   pihak sekolah berharap ada perhatian dari pemerintah atau dinas terkait untuk segera merenovasi ruangan  yang ambruk agar kegiatan belajar mengajar bisa normal lagi. 



Editor : Riski Amirul Ahmad

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network