Fabio Lefundes Buka Suara usai Madura United Menang, Strategi Persita Terbaca di BRI Liga 1

Ahmad Wijaya
Pertandingan antara Persita Tangerang vs Madura United di stadion Indomilk Arena pekan kedelapan BRI Liga 1. (Foto: Kolase iNewsBondowoso.id)

TANGERANG, iNewsBondowoso.id - Juru taktik Madura United, Fabio Lefundes buka suara pasca kemenangan timnya, Jumat 2 September 2022 malam.

Ia membeberkan kunci kemenangan Sape Kerrab atas tuan rumah Persita Tangerang di pekan kedelapan BRI Liga 1.

Dalam pertandingan yang digelar di stadion Indomilk Arena itu, Madura United unggul tipis 1-0 atas Pendekar Cisadane.

Hugo Gomes mencetak gol semata wayang di menit 6 melalui tendangan bebas kaki kirinya yang mematikan.

Di menit tersisa, Persita gagal mencetak gol penyeimbang, sehingga harus rela kehilangan poin di kandang sendiri.

"Kita coba bikin beberapa permainan, beberapa kombinasi tapi Persita bisa atasi apa yang sudah kita lakukan," kata Fabio Lefundes melalui siaran pers dikutip dari Instagram @maduraunited.fc, Sabtu 3 September 2022.

Fabio mengakui skema permainan umpan pendek kaki ke kaki yang diterapkan Madura United terbaca oleh Persita.

"Kita coba skema itu tetapi mereka bisa ikuti terus. Bola kita passing, tapi bisa mereka atasi," tutur dia.

Sementara Persita Tangerang tampil dengan permainan umpan panjang langsung ke wilayah pertahanan Madura United.

"Mereka coba pakai umpan jauh ke kotak penalti kita," terangnya.

Kendati demikian, Fabio Lefundes bersyukur karena timnya bisa meraih kemenangan tipis tersebut.

"Selamat untuk tim saya karena semangat yang bagus dan mereka lakukan apa yang saya inginkan di lapangan," paparnya.

Persita Tangerang boleh saja kalah, tapi Fabio menilai bahwa mereka membuat Madura United kesulitan sepanjang pertandingan.

"Itu hasil maksimal buat kita, tapi Persita bikin pertandingan bagus luar biasa," tegasnya.

Dengan kemenangan itu, Madura United bertengger di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 menggeser Borneo FC.

Sape Kerrab mengoleksi 19 poin dengan 6 kemenangan, 1 imbang dan 2 kekalahan.

Sementara Persita Tangerang berada di peringkat 5 klasemen sementara BRI Liga 1.

Pendekar Cisadane mengoleksi 5 kemenangan, 0 imbang dan 3 kekalahan dengan total raihan 15 poin.

Editor : Taufik Hidayat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network