Bondowoso, iNewsBondowoso - Razia peredaran rokok ilegal terus dilakukan oleh aparat Satpol PP bersama bea cukai Jember. Dibanding tahun sebelumnya, peredaran rokok ilegal tahun 2023 menurun.
Upaya petugas gabungan menekan peredaran rokok ilegal di Bondowoso membuahkan hasil. Jika tahun sebelumnya, tingkat capaian hasil Operasi Gabungan (Opgab) di 35 titik bisa mencapai 300 ribu sekian batang rokok ilegal, di tahun 2023 ini turun hingga 50 persen.
Tingkat penurunan capaian hasil Opgab rokok Ilegal ini adalah bentuk kerjasama antar masyarakat, Bea Cukai dan Lintas sektor lainnya. Meski ada penurunan, petugas Satpol PP dan Bea Cukai Jember bersama jajaran terkait akan terus meminimalisir titik-titik daerah rawan peredaran rokok ilegal
"Alhamdulillah, dibandingkan tahun sebelumnya hasil operasi gabungan rokok ilegal saat ini menurun drastis," ungkap Slamet Yantoko, Kasatpol PP Bondowoso.
Selain terus melakukan operasi, masyarakat juga akan terus diberikan edukasi dan bimbingan tentang bahaya peredaran rokok ilegal.
Editor : Riski Amirul Ahmad
Artikel Terkait