BONDOWOSO, iNewsBondowoso.id - Weton kelahiran seseorang memiliki keistimewaan tersendiri menurut kitab Primbon Jawa kuno. Seperti halnya ramalan untuk weton kelahiran Minggu Legi.
Kelahiran weton Minggu Legi memiliki jumlah neptu bernilai 10. Dalam kitab Primbon Jawa Kuno, weton ini dinaungi oleh sebuah khodam pelindung yakni khodam penyembuh yang berasal dari Lintang Kala Sungsang.
Seseorang dengan weton Minggu Legi cenderung memiliki sifat pendiam dan hati yang kuat. Mereka hanya berani membuka hati kepada orang-orang yang dipercayainya.
Selain itu, pembawaan weton Minggu Legi ini juga sangat tenang dan terkendali.
Sehingga dengan adanya hal tersebut membuat orang di sekelilingnya kesulitan untuk menebak pribadinya.
Weton Minggu Legi juga sangat mudah tertarik pada hal-hal yang berbau dengan mistis dan misteri.
"Jadi mereka memiliki rasa keingintahuan yang besar terhadap hal-hal mistis dan misteri, meskipun mereka kadang sering takut," kata mbah Yadi, paranormal Pati, Jawa Tengah.
Tak hanya itu, watak Sumur Sinaba juga menaunginya. Jadi banyak ilmu dan wawasan pengetahuan. Sehingga banyak orang di sekitarnya yang meminta nasihat padanya.
"Dengan karakter yang dimiliki oleh weton Minggu Legi ini membuatnya disukai dan dilindungi oleh khodam penyembuh," pungkasnya.
Editor : Taufik Hidayat
Artikel Terkait